Selasa, 23 November 2010

Daniel Radcliffe - Peran Harry Potter Telah Membantu Mengobati Dispraksia

Premiere Harry Potter & the Deathly Hallows Part1
Daniel Radcliffe memberi penghargaan atas aksi adegan meletihkan dalam seri film HARRY POTTER karena telah membantu dia menghadapi kesulitan belajar.

Aktor Inggris ini menderita dispraksia (dyspraxia), yaitu gangguan atau ketidakmatangan dalam mengorganisir gerakan akibat kurang mampunya otak memproses informasi sehingga pesan-pesan tidak secara penuh atau benar dapat ditransmisikan yang menyebabkan sang bintang memiliki masalah dengan gerakan dan koordinasi.

Minggu, 21 November 2010

Bocor, Harry Potter Terbaru Raup US$ 24 Juta

source:www.impawards.com
Film Blue - Cuplikan film terbaru dari Harry Potter and The Deathly Hallows Part 1 berdurasi 36 menit telah bocor di Internet menjelang hari perilisannya di seluruh dunia. Warner Bros mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa potongan film itu 'dicuri dan dengan ilegal ditayangkan di internet. Walaupun begitu sequel ini berhasil meraup US$ 24 juta pada hari pertama penayangan perdananya di bioskop-bioskop Amerika Serika Serikat dan Kanada. Bahkan sequel terbaru Harry Potter ini sudah berhasil mengungguli pencapaian sequel sebelumnya, Harry Potter and the Half-Blood Prince yang berhasil meraup US$ 22,2 juta di penayangan perdananya.